Bikin Penasaran, Ini Curhatan Personel 'The Overtunes' tentang Cewek

Cewek cantik di mata mereka

Bikin Penasaran, Ini Curhatan Personel 'The Overtunes' tentang Cewek

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Setiap orang tentunya memiliki perjalanannya masing-masing, entah cerita bahagia ataupun hal yang menyakitkan hati. Namun, perjalanan yang pernah dilalui itu akan menjadi pelajaran yang berharga bagi masing-masing orang. Salah satunya ialah bagaimana kamu bersikap setelah putus dari pacar. Ada yang menjadi sahabat setelah putus, tapi nggak sedikit juga yang malah bersikap layaknya orang yang nggak saling kenal. 

Akhir pekan lalu, Popbela berkesempatan mewawancarai grup band 'The Overtunes' mengenai pandangan mereka tentang cewek. Bukan hanya mahir bermain musik, grup band yang terdiri tiga bersaudara, Mada Emmanuelle Brahmantyo, Reuben Nathaniel Brahmantyo, dan Mikha Angelo Brahmantyo ini juga memiliki pengalaman tentang cewek yang pernah singgah di hati mereka, lho. Begini curahan hati para personel 'The Overtunes' kepada Popbela.

dsc3037-15dc1df26e012a501993a7adb2a78646.jpg

1. Boleh diceritain siapa sih mantan pacar yang paling berkesan bagi personil 'The Overtunes'?

Mada: “Aku nggak ada cerita apa-apa sih. Sebenarnya aku punya relationship sebelumnya dan akhirnya berjalan kurang lebih selama 3,5 tahun. Menurutku, it’s funny relationship aja sih. Di dua tahun awal semuanya okay. Tapi, di satu setengah tahun terakhirnya kita malah jadi kayak stranger lagi gitu, karena memang kesibukan masing-masing. Di satu sisi, agak disayangkan sih padahal kita dalam satu industri yang sama, sama-sama musisi juga. Tapi ya sudah down to happen saja.”

Reuben: “Aku ada sih satu sebelum yang sekarang. Berkesan banget sih, soalnya ini pertama kali aku jalanin serious commited relationship. Aku sama dia pacarannya dari April sampai September. Memang nggak sampai setahun sih, tapi aku menjadi dekat juga dengan keluarganya. Aku menjalani hubungannya dengan baik dan sangat respectable. Bahkan, putusnya juga baik-baik, nggak pernah berantem atau apapun. Berkesannya for the experience saja karena ini baru buat aku. Di sini aku belajar gimana cara peduli sama satu cewek dan gimana cara respect sama keluarganya. Berkesan soal pengalamannya dan sampai sekarang nggak ada musuhan apa-apa. Saking berkesannya, pengalaman itu sampai dijadikan lagu.”

Mikha: “Aku nggak punya mantan sih. Aku nggak pernah pacaran sebelumnya sampai sekarang. Makanya aku nggak bisa cerita apa-apa.”

dsc2990-846696cc45b0d403c0e323be20773d28.jpg

2. Lalu, kalau punya pacar inginnya cewek yang seperti apa sih?

Mada: “Aku personal udah pernah ketemu banyak karakter dan sampai sekarang belum menemukan satu yang tepat. Jadi gimana ya... yang pasti sih harus bisa menghormati aku, menghormati keputusan aku, dan mendukung visi dan mimpi-mimpi aku. Aku pingin banget punya cewek yang cantik luar dalam. Kalau bisa yang sabar juga sih.”

Reuben: “Aku pingin punya cewek yang realistis dan memiliki pandangan hidup yang besar. Aku lebih suka cewek yang sederhana, simplicity, humility, dan realistic in the possible way. Bukan yang matrealistis, nggak yang penting kita ada uang, ada status, atau popularitas. Ada saja yang suka kita hanya karena status. Aku akan senang banget kalau dapat cewek yang nggak kayak gitu.”

Mikha: “Aku suka cewek yang di satu sisi itu unik, nggak harus keren atau apa gitu. Aku lebih suka cewek yang embrace the personality gitu. Kalau dari segi penampilan, aku nggak terlalu gimana-gimana. Tapi kalau ditanya lebih suka cewek rambut panjang atau pendek, aku lebih prefer ke rambut pendek sih. Yang paling jelas itu aja, yang lainnya nggak terlalu detail pengennya kayak apa gitu.”

dsc2996-914a5176a333d6ef4dadb09d764f9d9b.jpg

3. Kalau bisa memilih, lebih ingin punya pacar yang sama-sama dari dunia entertainment atau bukan?

Mada: “Kalau aku bebas, nggak masalah dari mana saja.”

Reuben: “Aku sih bebas saja. Aku bisa ketemu cewek yang cocok sama aku di mana-mana, nggak harus sama-sama entertainment sih.”

Mikha: “Kalau aku... kayaknya itu akan membantu kalau sama-sama entertainment. At least bisa saling mengenal pekerjaannya apa aja. Tapi sebenarnya nggak mesti dalam industri yang sama juga.”

Hmmm... ada yang mau mendaftar jadi kekasih personel 'The Overtunes' selanjutnya, Bela?

BACA JUGA: Potret Kompak 7 Pasangan Kakak Adik yang Berkarier di Dunia Hiburan

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here