Penelitian Ini Bisa Ungkap Jenis Persahabatan yang Kamu Punya

Yang mana yang kamu banget?

Penelitian Ini Bisa Ungkap Jenis Persahabatan yang Kamu Punya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Salah satu keuntungan memiliki sahabat adalah kita nggak merasa sendirian. Faktanya, sejak kita duduk di bangku Taman Kanak-Kanak hingga bekerja, kita kerap bertemu dengan orang-orang yang sudah kita anggap sebagai sahabat. Namun ternyata persahabatan itu ada jenisnya, lho. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Midwestern University yang dilakukan tahun 2016 lalu, jenis persahabatan bisa dikelompokkan menjadi 3 kategori. Apa saja?

1. Tight-knitter

 

Menurut profesor Janice McCabe, persahabatan ini terjalin ketika kita menemukan sahabat-sahabat ini saat sekolah. Sahabat karib atau yang McCabe sebut sebagai tight-knitter ini adalah hubungan persahabatan yang sudah seperti keluarga bahkan rumah mereka sendiri. Biasanya, hal ini dimiliki oleh orang-orang minoritas dalam suatu kelompok besar karena mereka sangat membutuhkan dukungan sosial. Misal, beberapa mahasiswa asal Indonesia yang berkuliah di London biasanya memiliki kedekatan yang erat karena saling membutuhkan.

2. Compartmentalizer

 

Mungkin persahabatan jenis ini yang paling banyak dimiliki. Compartmentalizer adalah ketika kamu punya sekelompok sahabat dari masing-masing tempat atau klaster. Misal, kamu dekat dengan 5 orang sahabat sejak SMA, dekat dengan 3 sahabat dari masa kuliah dan 4 sahabat dari lingkungan kerja. Masing-masing individu dari suatu klaster saling mengenal. Orang yang terlibat dalam jenis persahabatan seperti ini biasanya nggak begitu membutuhkan dukungan sosial seperti yang dialami oleh tight-knitter.

3. The Samplers

Persahabatan tipe ini terjadi ketika kamu hanya memiliki 1 sahabat dari setiap tempat atau klaster. Misal, kamu punya 1 sahabat dari kampung halaman, 1 sahabat dari tempat les, 1 sahabat dari lingkungan kerja dan 1 sahabat dari lingkungan kampus. Kebanyakan dari orang yang memiliki tipe persahabatan seperti adalah orang yang mandiri dan lebih fokus pada akademik atau pekerjaannya serta lebih dekat dengan keluarga.

Kalau kamu dan sahabat termasuk tipe yang mana?

BACA JUGA: Persahabatan yang Sejati Pasti Memuat 7 Hal Ini, Kamu dan Sahabatmu Sudah Belum?​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here