Galau Soal Asmara? Ini Pentingnya Konsultasi dengan Relationship Coach

Dia punya solusi masalah asmaramu!

Galau Soal Asmara? Ini Pentingnya Konsultasi dengan Relationship Coach

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Saat membaca artikel tentang mengatasi masalah cinta dan hubungan dari situs luar negeri, seringkali penulis menyarankan untuk menemui relationship expert atau relationship coach. Dia adalah seseorang yang andal dalam bidang asmara, siap mendengarkan masalah dan dapat membantu memberikan solusi.

Di luar negeri, mengunjungi pakar asmara sudah menjadi hal yang wajar dilakukan oleh masyarakat saat mereka memiliki masalah berkaitan dengan cinta. Namun di Indonesia, mendatangi relationship coach masih terasa asing untuk dilakukan. Selain nggak terlalu terdengar di masyarakat, pemikiran untuk datang pada seseorang yang ahli asmara ketika patah hati itu selalu tertepis keraguan. Tapi, sebenarnya penting nggak sih berkonsultasi dengan konsultan atau pakar percintaan?

pexels-startup-stock-photos-4020599ba4073b17cf2bf49c4452aa49.jpgPexels.com/Startup Stock Photos

"Penting, dong. Faktanya, kamu perlu menemui pakar asmara, relationship coach, dating counselor, you name it. Karena ketika masalah hatimu nggak segera disembuhkan, akan mengganggu kehidupanmu secara keseluruhan," tutur Satria Utama, seorang relationship coach saat ditemui di acara Popbela Community pada hari Sabtu, 4 Agustus 2018.

"Misalnya, kamu sakit hati karena pengalaman asmara. Jika nggak diobati dengan segera, akan meninggalkan luka yang mendalam, kemudian berubah menjadi trauma. Bisa nggak, kamu menjalani kehidupanmu dengan normal? Saat hati terluka, logika nggak akan bisa berpikir dengan baik," lanjutnya.

npr-org-2-3eaac20f8a188a3f62c8769222b415ac.jpgNpr.org

Kondisi lain yang ia contohkan adalah saat seseorang yang broken home ingin membangun kehidupan cintanya. Umumnya, seseorang yang pernah menyaksikan perpisahan orangtuanya merasa trauma untuk menjalani hubungan. Keadaan seperti ini membutuhkan bantuan dari relationship coach agar ia dapat move on dari luka masa lalunya dan dapat memulai petualangan cintanya tanpa memikirkan pengalaman buruk yang pernah ia alami.

Selain karena masalah asmara, laki-laki ini juga merekomendasikanmu untuk datang menemui relationship coach ketika ingin memasuki kehidupan baru yang bernama pernikahan. Sebab jika nggak memiliki persiapan yang matang dan pengetahuan yang cukup, rumah tangga boleh jadi hanya bertahan seumur jagung.

visualsbyarpit-94aaee40eaf43667421dc965287fea69.jpgVisualsbyarpit.com

"Nggak ada satu orang pun di dunia yang dipersiapkan oleh orangtuanya untuk menjalani kehidupan pernikahan. Pun, pelajaran tentang pernikahan itu sendiri bukan pengetahuan umum yang bisa didapatkan di bangku kuliah. Jadi jika tidak memiliki perbekalan yang matang, rumah tangga nggak akan bertahan lama," ujar ayah dari satu anak ini.

Tertarik untuk menggunakan jasa relationship coach, Bela?

BACA JUGA: Ini Pengalamanku Pertama Kali Ngobrol Bareng Relationship Coach​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here