Love Hotel, Akomodasi Khusus Pasangan dari Jepang yang Mendunia

Seperti apa sih hotelnya?

Love Hotel, Akomodasi Khusus Pasangan dari Jepang yang Mendunia

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Negara Jepang dikenal dengan negara yang unik di mana budaya dan kemajuan teknologi bertemu. Nggak heran jika banyak penemuan baru dan berbeda berasal dari Negeri Sakura ini. Namun, salah satu penemuan dari Jepang yang mendunia tapi nggak banyak diketahui orang adalah Love Hotel. Apa itu Love Hotel?

soranews24-88a782287322a1d869095551a03f8822.pngSoranews24.com

Love Hotel adalah penginapan atau hotel yang dibuat sedemikian rupa sebagai tempat para pasangan untuk mencurahkan hasrat seksual mereka. Love Hotel berasal dari nama sebuah hotel di Osaka yaitu Hotel Love yang dibangun pada tahun 1968. Namun, melansir dari National Geographic, konsep Love Hotel sudah ada sejak zaman Edo (1600-1868).

Jika dilihat dari luar, Love Hotel nggak memiliki perbedaan mencolok dengan hotel pada umumnya. Namun jika dilihat dari interior ruangannya, Love Hotel memiliki ciri yang khas; didesain romantis dan berusaha memenuhi fantasi seks siapapun yang menyewa kamar. Bahkan, ada hotel-hotel yang menyediakan kamar sesuai dengan fantasi seksmu. Bukan hal yang aneh juga jika di dalam ruangan sudah disediakan alat kontrasepsi atau alat bantu seks.

huffingtonpost-co-za-cherry-twins-3944ae0dfe669a36273af90f01ea9f8b.jpgHuffingtonpost.co.za/Cherry Twins

Keberadaan Love Hotel memang mudah ditemui di Jepang, terutama di wilayah-wilayah yang dekat dengan sarana transportasi seperti bandara atau stasiun atau tempat hiburan. Meski harus tetap mengikuti persyaratan pemerintah Jepang yang ketat tentang keberadaan jenis akomodasi tersebut, namun Love Hotel dianggap sebagai salah satu cara untuk memperbaiki krisis kelahiran yang dihadapi Jepang dalam beberapa tahun terakhir.

Berdasarkan survei yang dikutip oleh The Japan Times, salah satu alasan mereka enggan memiliki anak adalah memang nggak ada bayangan untuk memiliki anak. Ada juga yang menganggap bahwa memiliki keluarga (terutama anak) akan membebankan kehidupan finansial, di mana masih banyak warga Jepang yang kesulitan untuk memenuhi kehidupannya sendiri.

lonelyplanet-cherry-twins-6d683948b514f9eba9c954f59bbeaf35.jpgLonelyplanet.com/Cherry Twins

Hadirnya Love Hotel perlahan-lahan menular ke negara lain, dimulai dari negara tetangga seperti Korea Selatan hingga menyebar ke negara di luar Asia. Walau tujuan utamanya untuk memfasilitasi mereka yang ‘membutuhkan’, namun Love Hotel juga sering dijadikan akomodasi bagi turis asing yang ingin menginap dengan harga yang terjangkau.

BACA JUGA: Kinky Banget! 7 Hotel Ini Tawarkan Suasana yang Bikin Seks Semakin Panas​


 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here