7 Fakta tentang Seksualitas Pria yang Nggak Kamu Tahu Sebelumnya

Bisa jadi anggapan kamu selama ini salah

7 Fakta tentang Seksualitas Pria yang Nggak Kamu Tahu Sebelumnya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Ketika membicarakan seks, sebagian besar orang cenderung fokus pada hubungan ranjang. Hal tersebut memang nggak salah, namun banyak orang lebih suka menghabiskan waktu untuk mencari tahu tentang meningkatkan performa saat berhubungan, seperti teknik bercinta, posisi seks, hingga cara mencapai orgasme. Namun nggak banyak orang yang ingin benar-benar mengetahui tentang seksualitas pasangannya.

Nggak cuma seksualitas wanita yang dikelilingi dengan mitos dan fakta yang jarang terungkap. Pria juga punya ‘rahasia’ yang selama ini nggak banyak dibahas, bahkan nggak setiap pria juga menyadarinya. Sebagai wanita, ada pentingnya kita bisa mengetahui beberapa fakta tentang seksualitas pria. Melansir dari Mic, berikut fakta-faktanya.

1-f415f00db612a86f04566f0c598e9526.jpg

Umumnya, pria akan mengeluarkan sperma, atau biasa disebut ejakulasi, ketika sudah mencapai puncak kenikmatan. Namun menurut US National Library of Medicine, ada beberapa alasan kenapa pria sulit berejakulasi, baik dari sisi psikologis dan fisiologis. Pria juga bisa mencapai klimaks tanpa mengeluarkan sperma atau yang disebut dry orgasm.

2-18472f146be7e27b52210b78e1e01390.jpg

Susunan otak antara pria dan wanita memang berbeda. Maka dari itu, nggak heran jika pria memikirkan seks lebih sering ketimbang wanita. Walau demikian, bukan berarti setiap pria memiliki gairah seksual yang tinggi, lho. Menurut peneliti seks dan profesor dari University of Nebraska, Sofia Jawed-Wessel, nggak ada perbedaan yang signifikan antara pria dan wanita ketika berbicara tentang gairah seksual.

3-061338cc9b3c7f76cb216a56d5f1fcf2.jpg

Pernah menonton film di mana wanita bisa mengalami orgasme berkali-kali? Meski faktanya hal tersebut nggak selalu bisa dialami oleh setiap wanita, nyatanya pria juga bisa orgasme lebih dari satu kali. Peneliti seks, Justin Lehmiller, menyatakan kalau orgasme ‘tambahan’ tersebut bisa terjadi saat pria merasa rileks setelah melalui orgasme pertamanya.

4-1b1b596dad33238fe35a857677eaf9bb.jpg

Seperti yang kita tahu, foreplay merupakan momen yang sangat penting sebelum memulai hubungan intim. Fungsinya tentu saja untuk membangkitkan gairah keduanya sehingga siap untuk menuju ke ‘sesi panas’ berikutnya. Peneliti seks, Deborah Taj Anapol, mengatakan, “Penis yang setengah ereksi bisa lebih sensitif terhadap rangsangan halus dan nggak terburu-buru untuk mengeluarkan sperma.”

5-42a6d9ea36cf66d1dde7d563c8694e4a.jpg

Nggak semua wanita menginginkan payudara dan bokong yang besar, begitu juga pria dengan penisnya. Meski selama ini anggapan bahwa memiliki organ intim berukuran besar bisa menambah kepercayaan diri dan lebih memuaskan saat di atas ranjang, nyatanya nggak semua cowok berpikir demikian. Lagipula, nggak semua wanita juga menyukai ukuran penis yang besar.

6-a54a47a484d35fe8b437a036afe9b8e4.jpg

Menopause umumnya dialami oleh wanita yang sudah memasuki usia paruh baya dan ditandai dengan berhentinya menstruasi. Namun menopause faktanya juga bisa dialami oleh pria. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa tingkat hormon testosteron menurun saat pria mulai menua.

7-440c829bd2fd14fa56616d77278e2347.jpg

Nggak sedikit orang yang menaruh ekspektasi tinggi terhadap dirinya saat di atas ranjang. Namun dengan bentuk tubuh yang dimiliki, nggak jarang pula orang merasa nggak percaya diri. Walau hal tersebut biasanya dialami wanita, pria juga sering merasakan hal yang sama. Aktor Hollywood ternama, Chris Pratt, pernah memiliki berat badan berlebih sebelum kini bertransformasi menjadi aktor dengan tubuh yang ideal. “Itu akan memengaruhimu, nggak hanya secara fisik, nggak hanya tentang penampilanmu, tapi juga terhadap apa yang kamu rasakan dan penismu rasakan, khususnya di bagian penis,” tuturnya kepada Men’s Health UK.

BACA JUGA: Penelitian Ungkap Ukuran Mr.P dari Berbagai Negara​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here