5 Pertimbangan Jika Pacarmu Adalah Mantan Kakakmu

Sampai kapan mau backstreet?

5 Pertimbangan Jika Pacarmu Adalah Mantan Kakakmu

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Jodoh memang nggak bisa kita tebak dan sangka ya, Bela. Kenalannya sama siapa, jadiannya nggak jauh kemana. Ke mantan kakak sendiri. Bingung dan sedikit canggung juga. Di sisi lain, kamu sudah mengenalnya dari cerita kakakmu mungkin, jadi nggak akan terlalu sulit untuk beradaptasi dengan pacarmu.

Kalau hal ini terjadi pada kehidupan cintamu, ada beberapa hal yang harus kamu pertimbangkan. Siapa tahu memang dia adalah jodohmu dan jalannya memang harus seperti itu.

1-lama-putus-96b528d40b5cf74030fe8b1d508eb8c7.jpg

Coba kamu pikir lagi, sudah berapa lama kakakmu putus dengannya? Jangan sampai baru sebulan lalu putus, kemudian dia malah jalan bareng denganmu. Kakakmu pasti berpikir orang ketiga dalam hubungannya adalah kamu. Nggak mau kan hubunganmu dan kakakmu renggang gara-gara rebutan cowok? Dari lamanya waktu putus juga bisa jadi sebagai acuanmu tentang perasaan kakakmu dan cowokmu. 

2-alasn-putus-420055baae43882e59a510bd3add4c3c.jpg

Hal ini dilakukan agar kamu dan dia nggak akan melakukan kesalahan yang sama. Kamu boleh cari tahu dari sahabat cowokmu atau barangkali waktu dulu kakakmu sering curhat padamu tentang mantannya yang sekarang jadi pacarmu. Jika memang begitu, tentu kamu nggak akan begitu kesulitan beradaptasi dengan pacarmu.

3-move-on-bf98b8a227150e93a834d984fc9dd992.jpg

Ini yang harus kamu pertimbangkan. Jangan sampai mereka belum move on dan nanti kamu yang akan terluka, Bela. Alih-alih hubungan langgeng, kamu malah dijadikan pelarian pacarmu. Kamu bisa mengetahuinya dari bahasa tubuh keduanya, Bela. Kamu juga bisa merasakannya. Biasanya perempuan yang jatuh cinta perasaannya akan lebih peka. Hal-hal detail sekalipun akan kamu perhatikan. 

4-jujur-0616e0a490fdc8654b3b535fb66e0048.jpg

Jika selama ini kalian backstreet, sudah saatnya jujur pada kakakmu kalau selama ini kalian memiliki hubungan. Sebisa mungkin, kalian membicarakan hal ini dengan mempertimbangkan situasi dan kondisi. Jangan sampai kamu berkata semuanya disaat mood kakakmu sedang tidak baik. Sebelum bicara dengan kakakmu, ada baiknya kamu bicarakan dulu dengan ibumu. Beliau pasti menengahi.

5-restu-cb735b99dc8d9a85509ba2907e343522.jpg

Jika sudah jujur, segera dapatkan restunya ya. Siapa tahu kalian nanti akan menikah. Restu kakakmu juga sangat penting demi kelanggenagan hubungan kalian kedepannya. Kalau kakakmu masih juga single, mungkin kamu bisa juga mencarikannya kenalan.

BACA JUGA : 5 Cara Berargumen dengan Pasangan Tanpa Merusak Hubungan

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here